PSB Gandeng LAZISNU Salurkan Bantuan Gempa Bawean

Berita769 Dilihat

Gempa susulan di Pulau Bawean sampai saat ini masih terus dirasakan. Setelah gempa berkekuatan Mag 6.5 yang terjadi pada Jum’at (22/03/2024) kemarin. Sehingga mengakibatkan banyak kerusakan dan trauma masyarakat. Oleh karenanya, gempa di Bawean membuat perhatian para donatur untuk memberikan bantuan kepada warga terdampak. Salah satunya, dari Persatuan Saudagar Bawean (PSB).

“Bantuan dari PSB yang bekerjasama dengan LAZISNU sudah kami salurkan khususnya di wilayah MWCNU Daun. Total sebanyak 40 sembako setiap MWCNU se Bawean”, terang Ustadz Izzul Herman, Ketua Majlis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Daun, Selasa (26/03/2024).

Dirinya, mengatakan bantuan tersebut disalurkan khusus kepada keluarga terdampak yang rumahnya mengalami kerusakan kategori parah, dengan kerugian berkisar 20 hingga 25 juta.

“Untuk wilayah MWCNU Daun melalui hasil asesmen tim tanggap bencana PCNU Bawean, wilayah yang terdampak diantaranya: wilayah Ranting NU Kebuntelukdalam 1 dan 2, Ranting Balikterus 1 2 dan 3, Ranting NU Daun 1 2 dan Ranting NU Sidogedungbatu 1 dan 2”, jelasnya.

Ia juga menjelaskan, dampak gampa ini sangat memperihatinkan dan memilukan saat dirinya melihat kondisi warga di lapangan. Sehingga warga harus mengungsi dan memasang tenda diluar rumah. Dan bahkan, warga mencari tempat yang sekiranya aman seperti lapangan meskipun jauh dari rumah.

“Setelah kami survei banyak warga yang mengalami sok, trauma. Lebih lagi, banyak diantaranya orang tua yang sudah sepuh, bayi dan anak-anak kecil yang harus dievakuasi agar tetap stabil terjaga kondisi fisik dan mentalnya”, katanya.

Ustadz Herman, panggilan akrabnya, yang juga sebagai dosen di STAI Hasan Jufri Bawean ini, berharap agar warga tetap waspada dan jangan terlalu panik dengan keadaan.

“Berusaha untuk tetap saling menjaga kestabilan agar fisik tetap kuat dan sehat. Semoga musibah ini cepat berakhir dan kembali normal agar warga bisa kembali beribadah puasa dengan tenang dan nyaman”, tandasnya.

Komentar